Halal Bihalal RS Bhakti Husada Purwakarta dengan relawan driver ambulan dan kader PSM.Purwakarta




Natajabar.com-Purwakarta 27/4/2024 suasana hangat dan penuh kebersamaan, terasa di acara halal bihalal yang diselenggarakan oleh RS Bhakti Husada dengan relawan ambulan sajalur, saarah driver Subang dan para kader, PSM Se kabupaten Purwakarta.
Acara tersebut digelar di rumah makan haji amor Campaka Purwakarta dan dihadiri oleh para tenaga media, relawan ambulan, dan keluarga besar RS Bhakti Husada Purwakarta.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi, serta meningkatkan semangat kerjasama dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Dalam suasana yang penuh keceriaan para tenaga media dan relawan ambulan sajalur, saarah subang dan juga kader PSM Se kabupaten Purwakarta saling berjabat tangan sambil bertukar ucapan selamat idul Fitri, kehadiran para relawan ambulan sajalur saarah dan para kader PSM diacungi jempol karena dedikasi dan komitmen, mereka dalam memberikan bantuan  medis kepada masyarakat, terutama dalam situasi darurat.

Dr, Revy noviansyah direktur kepala bidang RS Bhakti Husada menyampaikan apresiasi yang tinggi, terhadap kontribusi para relawan ambulan sajalur, saarah,    tenaga medis dan para kader PSM, mereka adalah pahlawan tanpa tanda jasa yang siap membantu kapan pun diperlukan.
Kerjasama yang baik antara  rumah sakit dan relawan ambulan, sangat penting untuk memastikan, bahwa pelayanan kesehatan dapat diakses dengan cepat, dan efesien oleh masyarakat ujarnya.'

Acara halal bihalal ini juga  menjadi momentum, untuk, merencanakan kerjasama antara rumah sakit dengan relawan ambulan, dalam meningkatkan kapasitas tanggap darurat dan memperluas jangkauan kesehatan, khususnya di kabupaten Purwakarta.
Dalam acara tersebut hadir juga Wijaya sa ketua ambulan sajalur, bagus Maulana ketua relawan ambulan saarah Subang , Dendi kader PSM kecamatan Purwakarta dan Dedi Mulyadi perwakilan dari dinsos kab Purwakarta.


Para relawan ambulan sajalur, saarah juga kader PSM se kabupaten Purwakarta mengucapkan rasa terimakasih mereka atas dukungan dan kerjasama yang diberikan oleh RS Bhakti Husada Purwakarta, mereka berharap kerjasama ini dapat terus berkembang, dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.

Den(nj) 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama